Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Berharap dan Meraih Rahmat Allah





Oleh Ustadz Berik Said hafidzhahullah

Siapapun kita pasti selalu membutuhkan rahmat Allah. Rahmat itu maknanya kelembutan, kehalusan dan kasih sayang. Tanpa rahmat-Nya kita pasti akan hancur dan menderita.

Karena itulah Nabi Nuh 'alaihi shalatu wa sallam sampai berdoa dengan kalimat:

وَإِلَّا تَغْفِرْ لِي وَتَرْحَمْنِي أَكُنْ مِنَ الْخَاسِرِينَ 

"Dan sekiranya Engkau tidak memberi ampun kepadaku, dan tidak merahmatiku, niscaya aku akan termasuk orang yang merugi". (QS. Hud: 47)

Sebegitu pentingnya rahmat Allah, sampai Nabi kita Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam menunjukkan perkara yang mungkin selama ini kita tidak sadari, bahwa perkara ini bisa mendatangkan rahmat Allah, diantaranya dengan hadits berikut:

والشاةَ إنْ رَحِمْتَها رَحِمَك الله 

"Dan bahkan pada seekor kambing pun, jika kamu merahmatinya, maka Allah akan balas merahmatimu". [HR. Ahmad no. 15592, dan lain-lain. Kata Syaikh Muqbil rahimahullah dalam Shahul Musnad 1081 shahih] 

Jika pada seekor kambing pun kita diperintahkan bersikap lembut dan kasih sayang -rahmat-, agar nanti kita pun akan mendapat rahmat Allah, maka bagaimana mungkin justru kita pada saudara kita bersikap kasar, tidak ada kelembutan dan tidak ada empati atas masalah mereka. 

Bagaimana mungkin setelah itu kita ingin dirahmati Allah ? Maka sayangi saudaramu, pedulilah pada masalah mereka, dengan itu Insya Allah kita semua akan mendapat rahmat-Nya lebih luas lagi.

وبالله التوفيق وصلى الله على نبينا محمد وآله وصحبه وسلم

_____
Mau dapat Ilmu ?
Mari bergabung bersama GROUP MANHAJ SALAF

Group WhatsApp: wa.me/62895383230460

Share, yuk! Semoga saudara² kita mendapatkan faidah ilmu dari yang anda bagikan dan menjadi pembuka amal² kebaikan bagi anda yang telah menunjukkan kebaikan. آمِينَ.

Posting Komentar untuk "Berharap dan Meraih Rahmat Allah"