Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

2 Hal Yang Terluput Dari Penuntut Ilmu






Oleh Ustadz Abu Abd rahman bin Muhammad Suud al Atsary hafidzhahullah

Di tengah kesibukan kami selama Ramadhan dan syawal ini, teringat dua hal yang sering menimpa penuntut ilmu, baik yang pria dan terlebih wanitanya dan terluput dari keduanya.

Semoga menjadi koreksi dan bahan renungan kita semua orang-orang yang menisbatkan diri pada dakwah salafiyyah.

1) Sebagian kita ketika di majelis ilmu, lalu di samping kita ada orang baru...

Orang baru yang penampilan dan casingnya belum sesyar'i kita, bajunya gaul, kerudungnya masih tidak standar dan warna warni atau celananya isbal atau shalatnya belum sesunnah kita. Kita mengabaikannya, tidak menghiraukannya, tidak berusaha berempati atau sekedar tanya nama dan nomor kontak dan menyapannya. Kita memperlakukan mereka sebagai orang baru, belum se level atau belum sunnah. Sehingga mereka merasa asing dan menganggap kita tidak familier dan ujung-ujungnya mereka kembali pada dunia lama mereka yang penuh bid'ah dan kesyirikan, karena di sana mereka merasa di hargai dan mendapat tempat.

Wahai saudaraku, wahai saudariku, dengan sikapmu itu, maka di dalam dirimu ada dua hal buruk:

1. Menutup pintu hidayah karena sikapmu pada seorang.
2. Di dalam dirimu, masih ada kesombongan terselubung, merasa diri telah sunnah dan meremehkan orang lain.

Mari coba, saudara saudariku... Engkau mulai terbuka, bersikap empati dan familier dengan orang lain.

Janganlah engkau sibuk dengan duniamu dan dirimu sendiri lalu mengesampingkan orang-orang baru yang butuh sentuhan hidayah dari sikapmu...

Mulai senyum dengan mereka... Mereka saudara (bila mereka pria dan sesama pria) dan saudarimu (bila wanita dan sesama wanita).

Jangan jadikan majelis ilmu suasana neraka bagi saudara saudarimu yang baru duduk di majelis ilmu. Rangkul mereka, jadikan teman, jadikan saudara. Dengan itu, engkau telah membantu tugas para Da'i dan dakwah ini.

2) Sebagian penuntut ilmu, mereka tau keutamaan berziarah mengunjungi saudaranya... Tapi...

Betapa kita telah tau ayat-ayat dan hadits-hadits tentang keutamaan menyambung persaudaraan dan ziarah pada saudara dan teman-teman kita, namun sebagian kita, serasa berat kaki mereka sekedar 'nyunguk' (bahasa jawa yang artinya: menjenguk dengan tempo waktu singkat). Kita cukupkan, tau atau sekedar sekilas tau, kondisi dan keadaan saudara saudari kita di majelis ilmu. Cukup atau sebagaimana yang sering kami sampaikan, sekedar, Ya, hanya sekedar tau kondisi saudara atau saudari kita sesama penuntut ilmu dari WA atau telefon. Baru kita terhenyak kaget, bila saudara saudari kita tertimpa hal darurat atau besar.

Wahai saudaraku, wahai saudariku... Semoga kalian ingat tulisanku, tiga atau dua tahun lalu....

Jangan hanya bersaudara di majelis ilmu, ketemu-selesai... Dengan selesainya kajian, kemudian kita hidup sendiri-sendiri atau berteman cukup pertemanan WA atau media sosial. Tragis, persaudaraan semacam itu...

Mari rubah image, bahwa salafiyun bukanlah orang-orang esekutif dan ekslusif hidup sendiri dan hanya berteman dengan kelompoknya saja".

Mari kita baca, hasungan dalam syariat tentang besarnya pahala ziarah dan silaturrahmi.

Pahami saudaramu dalam kehidupan nyata, bukan kehidupan WA. Mereka butuh engkau jenguk, salah dan berdosa bila engkau katakan "mengapa mereka lama tidak kesini ??", sekarang balik pertanyaan itu, pada dirimu sendiri, "kapan terakhir aku berkunjung ke rumahnya".

Ingat pesan kami yang lalu "Persaudaraan lebih berharga dari keletihanmu berjalan menuju rumah saudaramu".

Saya sibuk!!! saya punya anak kecil banyak!!! cucianku menumpuk!!! aku sibuk banget!!!.

Stop, jangan jadikan alasan lagi untuk mencegahmu dari ziarah ke rumah temanmu.

__________
Di tulis di Masjid Al Ikhlas Perum Merpati Pabean Sedati Sidoarjo, antara maghrib dan isya.

Oleh yang butuh dan mengharap ampunan Rabbnya.

🔰 @Manhaj_salaf1

•┈┈•••○○❁🌻💠🌻❁○○•••┈┈•

Mau dapat Ilmu ?
Mari bergabung bersama GROUP MANHAJ SALAF

📮 Telegram     : http://t.me/Manhaj_salaf1
📱 Whatshapp  : 089665842579
🌐 Web              : dakwahmanhajsalaf.com
📷 Instagram    : bit.ly/Akhwat_Sallafiyah
🇫 Fanspage      : fb.me/DakwahManhajSalaf1

Share, yuk! Semoga saudara² kita mendapatkan faidah ilmu dari yang anda bagikan dan menjadi pembuka amal² kebaikan bagi anda yang telah menunjukkan kebaikan. آمِينَ.

Posting Komentar untuk "2 Hal Yang Terluput Dari Penuntut Ilmu "